Menu

Social Media

Berita Terpopuler

Koordinasi Persiapan ANBK untuk Pendidikan Kesetaraan

Senin, 30 Agu 2021, 06:12:30 WIB, 2846 View Data dan Informasi, Kategori : Pendidikan Anak Usia Dini dan Non Formal

Dalam rangka persiapan pelaksanaan Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) untuk Pendidikan Kesetaraan, Dinas Pendidikan Kabupaten Gresik menggelar koordinasi dengan seluruh lembaga pendidikan kesetaraan. Kegiatan ini dibuka langsung oleh Plt. Kepala Bidang Pendidikan Anak Usia Dini dan Non Formal Bapak SUKANDAR, S.Pd, MM yang didampingi oleh Kasi Pendidikan Non Formal Drs. MAT SALIM. Kegiatan ini dilaksanakan pada Hari Senin 30 Agustus 2021 di Ruang Rapat 2 Dinas Pendidikan Kabupaten Gresik. 

Dalam rakor ini, Dispendik mengundang narasumber dari Dinas Pendidikan Propinsi Jawa Timur yaitu Eka Ananda Arief Budi R, SH M.Si dan Gema Pertiwi Aisyah Metawati, S.Kom yang menjelaskan kebijakan dan teknis pelaksanaan ANBK khususnya di jenjang Pendidikan Kesetaraan. Seluruh peserta memperhatikan dengan seksama agar pelaksanan ANBK dapat berjalan dengan lancar dan sesuai rencana.    


  Berita Terkait