Menu

Social Media

Berita Terpopuler

Infrastruktur Bawean dan Kesejahteraan GTK jadi bahasan pada Forum OPD Dispendik

Senin, 14 Feb 2022, 07:14:55 WIB, 1868 View Data dan Informasi, Kategori : Umum

Gresik, Jumat 11 Februari 2022 kemarin, Dinas Pendidikan menyelenggarakan Forum OPD yang dipimpin langsung oleh Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Gresik, S.Hariyanto. Forum tersebut dihadiri oleh Ketua Komisi 4 H. Muhammad, Ketua Dewan Pendidikan Saiful Kirom dan Kabid Pemerintahan dan Pembangunan SDM dari Bappeda Kab. Gresik Naily Itqiana. 
Forum OPD ini dimulai pukul 13.00 WIB, diawali dengan paparan rencana awal (ranwal) program dan kegiatan Dinas Pendidikan Kabupaten Gresik Tahun 2023 oleh Sekretaris Dispendik Johar Gunawan. Beberapa poin kunci diselaraskan dengan Nawa Karsa nya Bupati Gresik pada Gresik Cerdas yang salah satunya meningkatkan infrastruktur pendidikan di Pulau Bawean dan kesejahteraan GTK. Ketua Komisi 4 juga mendukung ranwal tersebut utamanya peningkatan kualitas dan kesejahteraan GTK. Naily Iqtiana menambahkan apabila dimungkinkan, agar dapat melengkapi perpustakaan dan pustakawan agar minat baca makin meningkat yang berbanding lurus dengan meningkatnya kualiatas SDM. Namun juga perlu diinformasikan dari anggaran Dispendik yang hampir 1 Triliyun, hampir 60% sudah untuk belanja pegawai (gaji ASN), selebihnya juga untuk hibah, DAK dll. Sehingga anggaran kegiatan masih kurang. Kadispendik menyampaikan akan mengupayakan anggaran ke Bupati dan didukung oleh DPRD mengingat pentingnya anggaran untuk bidang Pendidikan.


  Berita Terkait